Gol Anthony Martial Selamatkan Timnas Prancis dari Kekalahan
VIVA â" Timnas Prancis bertandang ke markas Ukraina dalam duel lanjutan Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Olimpiyskiy National Sports Complex, pada Minggu 4 September 2021, dini hari WIB. Di pertandingan tersebut, Timnas Prancis nyaris kalah dari Ukraina.
Di menit-menit awal babak pertama, Prancis dengan mendominasi jalannya permainan. Sementara itu, Ukraina coba tampil efektif dalam meredam gempuran Prancis.
Namun, hingga pertandingan memasuki menit 45, tak ada gol yang tercipta. Baru pada masa injury time, Ukraina berhasil memecah kebuntuan.
Adalah Mykola Shaparenko yang sukses membawa Ukraina unggul lewat tembakan jarak jauhnya yang keras dan terukur sehingga tak mampu diblok oleh kiper Prancis, Hugo Lloris.
0 Response to "Gol Anthony Martial Selamatkan Timnas Prancis dari Kekalahan"
Post a Comment