Presiden Afghanistan Kabur Taliban Akhirnya Kuasai Kabul Pasukan Bentukan Amerika Runtuh

TRIBUNBATAM.id - Taliban akhirnya menguasai ibu kota Afghanistan, Kabul pada Minggu (15/8/2021).

Keberhasilan Taliban kuasai Kabul ditandai dengan kaburnya Presiden Afghanistan Ashraf Ghani ke Tajikistan.

Rob McBride dari Al Jazeera, melaporkan dari Kabul, mengatakan kaburnya Presiden Ashraf Ghani adalah hari “perkembangan luar biasa”, karena sebelumnya dia diperkirakan dalam negosiasi mengenai transfer kekuasaan.

“Saya pikir semua orang menerima itu akan menjadi semacam kesepakatan yang tidak akan melibatkan Ashraf Ghani sendiri,” katanya.

"Tapi saya tidak berpikir ada yang mengantisipasi bahwa dia akan meninggalkan negara itu sepenuhnya dan begitu cepat."

Wakil pemimpin Taliban, Mullah Baradar, telah tiba di Kabul bersama Jalali untuk membentuk pemerintahan sementara, kata juru bicara Taliban Zabiullah Mujahid kepada Radio Da Azadi melalui WhatsApp.

Para perunding di pihak pemerintah termasuk mantan Presiden Hamid Karzai dan Abdullah.

Abdullah telah menjadi kritikus vokal terhadap Ghani, yang telah menjabat sebagai Presiden Afghanistan sejak 2014 dan lama menolak menyerahkan kekuasaan untuk mendapatkan kesepakatan dengan Taliban.

Presiden Afghanistan Ashraf Ghani kabur setelah Taliban kuasai Kabul Presiden Afghanistan Ashraf Ghani kabur setelah Taliban kuasai Kabul (afp)

Penjabat Menteri Pertahanan Bismillah Khan berusaha meyakinkan publik bahwa Kabul akan tetap “aman”.

Taliban juga berusaha menenangkan warga ibu kota.

0 Response to "Presiden Afghanistan Kabur Taliban Akhirnya Kuasai Kabul Pasukan Bentukan Amerika Runtuh"

Post a Comment